Home » , » Kuchisake Onna Legenda di Jepang

Kuchisake Onna Legenda di Jepang

Written By tergaul on Sabtu, 14 April 2012 | 22.57

Kuchisake Onna Legenda di Jepang - Jepang merupakan salah satu negara maju yang banyak menjadi tujuan impian banyak orang untuk mengunjunginya. Selain Anime dan Manga yang sangat terkanal dan khas dari Jepang, ada beberapa Legenda Masyarakat Jepang yang sangat unik dan menarik untuk disimak. Salah satunya adalah Kuchisake Onna, atau yang lebih dikenal sebagai wanita bermulut robek. Kuchisake Onna menjadi salah satu legenda masyarakat yang menakutkan di jepang.

Kuchisake Onna ini dikatakan sering berjalan-jalan di sebuah daerah di Jepang dengan menggunakan masker bedah dan sering berburu anak-anak, dan jika anda berpapasan dengannya ia akan berhenti dan menanyakan "Apakah aku cantik...?". Jika anda memberikan jawaban yang salah maka anda akan mendapatkan kosekuensi yang sangat berat

Kuchisake Onna Legenda di Jepang

Ada banyak rumor yang beredar tentang bagaimana Kuchisake Onna mendapatkan mulutnya yang robek. Ada beberapa orang mengatakan bahwa mulutnya robek akibat operasi wajah yang salahdan ada pula yang mengatakan bahwa itu adalah akibat kecelakaan mobil. Selain itu, ada pula yang mengatakan kalau dia adalah seorang pasien yang kabur dari rumah sakit jiwa dan memotong sendiri mulutnya.

Menurut salah satu legenda di Jepang, ada seorang wanita yang sangat cantik dan memiliki seorang suami yang sangat pencemburu dan brutal dan ia menyangka bahwa wanita cantik itu mengkhianatinya. Suami itu menjadi sangat marah dan ia mengambil pedang kemudian menyobek celah mulut wanita itu dari telinga ke telinga. Hingga akhirnya wanita itu menjadi roh pendendam.

Kuchisake Onna Legenda di Jepang

Terror dari wanita bermulut robek ini mulai menghantui masyarakat Jepang pada musim semi dan musim panas tahun 1979. Ketika rumor tentang gadis bermulut robek yang mengenakan masker dan berburu anak-anak ini menyebar, polisi sekitar pun meningkatkan keamanan, dan pihak sekolah menyuruh siswanya agar pulang berkelompok. Pada tahun 2004 Korea Selatan terganggu dengan adanya laporan tentang wanita memakai masker bermantel merah mengejar anak-anak. Pada tahun 2007, pihak koroner menemukan beberapa catatan lama dari akhir 1970-an tentang seorang wanita yang sedang mengejar anak-anak kecil, tapi ditabrak mobil, dan akhirnya meninggal tak lama setelah itu. Mulutnya robek dari telinga ke telinga.

Kuchisake Onna Legenda di Jepang

Sementara itu, Amerika Serikat memiliki versi sendiri mengenai Kuchisake Onna. Ada rumor tentang badut yang muncul di kamar mandi umum dan mendatangi anak-anak, menanyakan "Apakah kau ingin kematian atau tersenyum bahagia...?". Jika mereka memilih senyum bahagia, maka ia mengeluarkan pisau dan menyobek celah mulut mereka dari telinga ke telinga.
Tapi yang paling menarik dari Jepang adalah banyaknya Anime dan Manga seru yang bisa kita simak secara lengkap dan memuaskan di Download Anime Manga Komik Bahasa Indonesia.
Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

 
Support : Your Link | Your Link | Your Link
Copyright © 2013. Tergaul - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger